Pimpinan BAZNAS bidang Transformasi Digital Nasional Nadratuzzaman menjelaskan, penguatan strategi komunikasi lewat kantor digital ini diyakini dapat mengoptimalkan syiar dan penghimpunan zakat menjelang Ramadan.
JAKARTA, PRINDONESIA.CO – Jelang Ramadan 1446 Hijirah, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) berinisiatif memperkuat strategi komunikasi digital. Pimpinan BAZNAZ bidang Transformasi Digital Nasional Nadratuzzaman mengatakan, penguatan yang diwujudkan melalui kantor digital itu ditujukan untuk meningkatkan syiar serta efektivitas penghimpunan zakat, infak, dan sedekah (ZIS).
Nadratuzzaman menyampaikan, pihaknya meyakini bahwa untuk memastikan pesan mengenai zakat tersampaikan dengan baik, maka cara komunikasi BAZNAS perlu dikembangkan. Hal tersebut yang kemudian menjadi landasan pembentukan kantor digital, yang saat ini telah tersebar sebanyak 260 unit di tingkat BAZNAS pusat, provinsi, dan kabupaten/kota di seluruh Indonesia.
Dijelaskan oleh Kepala Biro Komunikasi Publik BAZNAS Ndari Rumi Widyawati, kantor digital tersebut berperan dalam penyamapaian informasi dan kampanye zakat secara transparan. Di sana, katanya, masyarakat dapat mengakses pelbagai informasi seputar zakat, maupun program-program pemberdayaan BAZNAS. “Dengan adanya kantor digital, informasi tentang zakat dapat diakses oleh masyarakat luas,” ujarnya dalam siaran pers, Selasa (11/2/2025).
Lebih lanjut Nadratuzzaman menambahkan, momentum Ramadan 1446 Hijriah juga akan dimanfaatkan BAZNAS secara optimal dengan menerapkan prinsip komunikasi berkelanjutan. Dalam konteks ini, katanya, BAZNAS di seluruh tingkatan perlu menguatkan strategi komunikasi guna menghimpun partisipasi masyarakat. "Strategi ini tidak hanya untuk meningkatkan penggalangan dana zakat, tetapi juga untuk menanamkan kesadaran berzakat dalam jangka panjang," ucapnya.
Pentingnya Komunikasi DIgital
Dalam konteks kekinian, komunikasi digital seperti yang diupayakan BAZNAS merupakan keniscayaan untuk dijalankan organisasi. Ruvi yang dikutip Hadi Sutrisno dalam jurnal Peran Komunikasi Digital dalam Peningkatan Efisiensi Bisnis (2024) menjelaskan, komunikasi digital memungkinkan pertukaran informasi secara real-time sekaligus memfasilitasi kolaborasi antar individu dan tim tanpa batasan geografis.
Selain itu, komunikasi digital juga menjanjikan keuntungan dalam hal biaya operasional. Aspek ini menjadi penting dalam konteks hari ini, mengingat Presiden Prabowo Subianto telah menekan kebijakan efisiensi anggaran pemerintah. Di samping itu, praktik komunikasi digital juga memungkinkan adanya peningkatan produktivitas melalui automasi dan integrasi proses kerja. (RHO)
Severity: Notice
Message: Undefined offset: 0
Filename: detail/index.php
Line Number: 237
Backtrace:
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/application/views/detail/index.php
Line: 237
Function: _error_handler
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/application/controllers/Detail.php
Line: 36
Function: view
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/index.php
Line: 315
Function: require_once
Severity: Notice
Message: Undefined offset: 0
Filename: detail/index.php
Line Number: 239
Backtrace:
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/application/views/detail/index.php
Line: 239
Function: _error_handler
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/application/controllers/Detail.php
Line: 36
Function: view
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/index.php
Line: 315
Function: require_once
Severity: Notice
Message: Undefined offset: 0
Filename: detail/index.php
Line Number: 246
Backtrace:
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/application/views/detail/index.php
Line: 246
Function: _error_handler
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/application/controllers/Detail.php
Line: 36
Function: view
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/index.php
Line: 315
Function: require_once
Severity: Notice
Message: Undefined offset: 0
Filename: detail/index.php
Line Number: 246
Backtrace:
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/application/views/detail/index.php
Line: 246
Function: _error_handler
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/application/controllers/Detail.php
Line: 36
Function: view
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/index.php
Line: 315
Function: require_once
Severity: Notice
Message: Undefined offset: 0
Filename: detail/index.php
Line Number: 246
Backtrace:
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/application/views/detail/index.php
Line: 246
Function: _error_handler
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/application/controllers/Detail.php
Line: 36
Function: view
File: /data/application/www.prindonesia.co/ideas/index.php
Line: 315
Function: require_once