Membaca berita di media tentang reformasi birokrasi yang bertujuan agar pemerintahan lebih efektif dan smart and work class birokrasi dapat diwujudkan, disebut bahwa Indonesia memerlukan orang yang memiliki kompetensi dan kemampuan. Juga disebut bahwa kendalanya adalah iklim kerja birokrasi saat ini tidak adaptif pada perubahan. Kompetensi yang dimiliki oleh birokrat juga kurang dapat menyesuaikan perubahan yang cepat. Padahal, dalam program reformasi birokrasi saat ini, birokrat diharapkan lebih fleksibel menghadapi perubahan.