Ruder Finn Asia Tunjuk 2 Pemimpin Baru
PRINDONESIA.CO | Selasa, 09/07/2024 | 1.584
Ruder Finn Asia Tunjuk 2 Pemimpin Baru
Brian Witte dan Pamela Phua ditunjuk menjadi Head Ruder Finn Southeast Asia Corporate Practice dan General Manager Ruder Finn Singapura.
Foto Ruder Finn Asia

JAKARTA, PRINDONESIA.CO – Perusahaan konsultan komunikasi Ruder Finn Asia baru saja menunjuk Brian White menjadi Head Ruder Finn Southeast Asia Corporate Practice, dan Pamela Phua sebagai General Manager Ruder Finn Singapura yang baru.

Sebagai seseorang yang telah berkarier lebih dari satu dekade di Ruder Finn Asia, Brian mengatakan, akan menjajaki peluang bisnis baru di wilayah Asia Tenggara lewat jabatan baru yang diamanahkan. “Fokus saya adalah memperkuat kolaborasi dan mengidentifikasi strategi inovatif yang mendorong pertumbuhan bisnis dan memperkuat reputasi positif bagi klien kami," ujarnya melalui siaran pers, Selasa (9/7/2024).

Sedangkan Pamela Phua dengan pengalaman lebih dari 20 tahun di ranah penjenamaan (branding), pemasaran terintegrasi, manajemen reputasi, dan komunikasi, bertekad memberikan dampak positif bagi perusahaan di tengah dinamika industri kiwari. “Tujuan saya adalah memastikan hasil berdampak dan tetap terdepan dalam lanskap komunikasi yang dinamis," ungkap perempuan yang sebelumnya berkiprah di agensi Ogilvy itu.

Memiliki Keahlian yang Luas

Managing Director Ruder Finn Asia-Pasifik Elan Shou menilai, Brian maupun Pamela memiliki keahlian dan hubungan regional yang kuat. Ia meyakini, pendekatan inovatif dan latar belakang komunikasi pemasaran terintegrasi dari kedua sosok tersebut, dapat memperkuat posisi perusahaan. “Ini akan memperkuat kehadiran regional Ruder Finn Asia sebagai konsultan komunikasi terintegrasi terkemuka di Asia Tenggara," ucapnya.

Adapun dalam peran terdahulunya, Brian White punya portofolio gemilang dalam hal memberikan nasihat kepada banyak klien korporat seperti Visa, Infor, 3M, DBS, BASF, Backbase, dan Pan Pacific Hotels Group. Sementara Pamela Phua selama di Ogilvy tercatat memiliki rekam jejak yang kuat dalam penasehatan klien dan pengembangan bisnis. (jar

BERITA TERKAIT
BACA JUGA
tentang penulis
komentar (0)
TERPOPULER

Event

CEO VIEW

Interview

Figure

BERITA TERKINI