Kompas.com dan Kompas TV menggelar perayaan hari ulang tahun (HUT) yang ke-28 dan ke-12 dengan meriah dalam acara "Bersuka Ria" di Menara Kompas, Jakarta, Kamis (14/9/2023).
JAKARTA, PRINDONESIA.CO – Sebelum acara puncak ini, euforia perayaan dimulai beberapa hari sebelumnya dengan serangkaian kompetisi yang seru. Salah satu kompetisi menarik adalah "BERSUCI RIA," di mana peserta diminta untuk mengucapkan selamat ulang tahun dengan menggunakan format one-liner jokes ala program Stand Up Comedy Indonesia (SUCI) Kompas TV. Video-video kreatif ini kemudian diunggah ke platform TikTok.
Selain itu, ada juga kompetisi "Outfit of The Day Wastra Ria," di mana peserta mengenakan busana wastra atau kain tradisional untuk mempromosikan keindahan warisan budaya Nusantara kepada generasi muda.
Acara puncak ini dihadiri oleh 1.000 karyawan Kompas.com dan Kompas TV, yang tampil gagah dengan mengenakan wastra Nusantara dari berbagai daerah, sebagai bentuk nyata kecintaan mereka terhadap warisan budaya.
Acara dimulai dengan pemotongan dan penyerahan tumpeng oleh Chief Executive Officer (CEO) KG Media, Andy Budiman, kepada Pemimpin Redaksi Kompas.com, Wisnu Nugroho, dan Pemimpin Redaksi Kompas TV, Rosianna Silalahi.
Dalam sambutannya, Andy Budiman mengungkapkan harapannya agar Kompas.com dan Kompas TV terus mempertahankan nilai, relevansi, dan visi dari para pendiri mereka. Dia menekankan pentingnya peran Kompas dalam mengangkat martabat kemanusiaan dan menjadi suara hati nurani rakyat.
Wisnu Nugroho, dalam kesempatan yang sama, mengucapkan terima kasih kepada para pembaca dan karyawan, serta berharap agar Kompas.com dan Kompas TV dapat terus memberikan dampak positif bagi masyarakat.
Rosianna Silalahi juga tidak ketinggalan untuk menyampaikan ucapan selamat dan terima kasih kepada Kompas.com dan tim Kompas TV yang telah bekerja keras dalam persiapan rangkaian perayaan HUT ke-12 Kompas TV, termasuk acara "Malam Puncak Indonesia 12aya" yang diadakan pada Senin (11/9/2023).
"Bersuka Ria" dilanjutkan dengan penampilan kolaborasi tarian yang menghibur oleh karyawan Kompas.com dan Kompas TV, yang kemudian diakhiri dengan tarian bersama semua karyawan. Hiburan terus berlanjut dengan penampilan musik akustik oleh Star Weekly (Kompas.com), Rock Geeks X Catheline (Kompas TV), dan Introvert Duo (KG Media).
Selain itu, perayaan ini juga menawarkan sejumlah permainan yang menghibur, termasuk "Waktu Bercanda Ria" yang merupakan teka-teki silang berisi pertanyaan tentang Kompas.com dan Kompas TV. Acara semakin meriah berkat kegiatan "Giveaway Ria" dari para board of directors (BOD) dan "Doorprize Ria" dari para partner.
Bersuka Ria juga memanjakan para hadirin dengan penampilan bintang tamu, yaitu Introvert Duo, Alessa, dan Dazy Sub, yang menyudahi perayaan dengan karaoke bersama yang seru dan menghibur.