Marak Hoaks dan Berita Negatif, IndiHome Inisiasi #LebihBaikSebarYangBaik
PRINDONESIA.CO | Jumat, 24/09/2021 | 3.448
Marak Hoaks dan Berita Negatif, IndiHome Inisiasi #LebihBaikSebarYangBaik
Berangkat dari keprihatinan maraknya hoaks dan berita negatif, IndiHome mendorong gerakan sosial #LebihBaikSebarYangBaik.
Dok. IndoHome

JAKARTA, PRINDONESIA.CO – Gerakan sosial ini merupakan sebuah bentuk kepedulian IndiHome terhadap situasi saat ini terkait maraknya berita negatif dan hoaks di media sosial. Direktur Consumer Service Telkom Venusiana mengatakan, gerakan #LebihBaikSebarYangBaik merupakan komitmen dari IndiHome untuk memberikan wadah kepada masyarakat agar dapat beraktivitas tanpa batas dari rumah.

IndiHome membuka kesempatan bagi masyarakat a untuk mengunggah cerita menariknya di akun media sosial pribadinya. Lalu, melakukan registrasi di website www.indihome.co.id/sebaryangbaik pada periode 23 Agustus sampai 23 Oktober 2021. “Tiga cerita terbaik akan dipilih oleh Titi Kamal, Christian Sugiono, dan Mikha Tambayong, kemudian berkesempatan mendapatkan hadiah menarik dari IndiHome,” katanya di Jakarta, Jumat (17/9/2021).

Sehingga, masyarakat dapat terus semangat berkreasi dan berinovasi dari rumah bersama layanan internet, TV interaktif, dan beragam konten digital IndiHome lainnya. Termasuk, mendukung gerakan #LebihBaikSebarYangBaik untuk kemajuan dan kebaikan bersama bagi Indonesia.

Titi Kamal selaku brand ambassador IndiHome menyambut baik gerakan #LebihBaikSebarYangBaik. Ia mengaku prihatin dengan kondisi yang terjadi belakangan ini. “Akhir-akhir ini banyak berita yang meresahkan dan tidak benar di media,” ujarnya. Dengan adanya gerakan tersebut, ia berharap dapat memotivasi masyarakat untuk fokus berkarya, memberikan konten positif maupun positive vibes ke banyak orang. Mulai dari memasak, menyanyi, bahkan berbagi.  

Indonesia Keren

Di saat yang bersamaan, IndiHome meluncurkan Indonesia Keren, program eksklusif yang bertujuan untuk mencari insan kreatif dan peduli seni budaya Indonesia. “Program ini merupakan wujud dukungan IndiHome dalam melestarikan seni budaya khas Indonesia di tengah era globalisasi,” kata Ve, begitu Venusiana akrab disapa.

Peserta yang terpilih selanjutnya akan memperoleh kesempatan untuk tampil pada ajang pertunjukan seni internasional, World Expo Dubai 2020. Perhelatan prestisius ini akan digelar pada 1 Oktober 2021 hingga 31 Maret 2022. Diikuti partisipan sekitar 190 negara, termasuk Indonesia. Audisi telah dilaksanakan dari 17 Agustus - 23 September 2021. (rtn)

 

BERITA TERKAIT
BACA JUGA
tentang penulis
komentar (0)
TERPOPULER

Event

CEO VIEW

Interview

Figure

BERITA TERKINI