Azwar Anas, Bupati Banyuwangi: Memanfaatkan Momentum
PRINDONESIA.CO | Jumat, 20/11/2020 | 5.622
Azwar Anas, Bupati Banyuwangi: Memanfaatkan Momentum
“Promosi yang paling hebat itu justru ketika kita tidak berpromosi. Tetapi, berdasarkan testimoni orang lain,” kata Bupati Anas.
Dok. Istimewa

JAKARTA, PRINDONESIA.CO - Pandemi Covid-19 menguji seluruh umat manusia di muka bumi, tak terkecuali para pemimpin seperti Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas. “Tidak ada naskah yang bisa menjadi buku panduan untuk mengatasi pandemi ini,” katanya saat menjadi pembicara dalam webinar Indonesia Brand Forum bertajuk “Place Branding: Win Back Tourist, Traders, Investor after Covid-19”, Kamis (2/7/2020).

Pandemi juga membuat pemerintah mengeluarkan banyak kebijakan baru sebagai bagian dari bentuk adaptasi dan memberikan solusi. Kebijakan itu pun harus dikomunikasikan dengan cara dan medium yang baru. Masalahnya, tidak semua orang memiliki kapasitas menyerap dan mengaplikasikan informasi lewat medium-medium baru tersebut. Sebut saja, via virtual atau web seminar yang marak selama pandemi. “Kondisi tersebut menimbulkan distorsi kebijakan yang ada di pusat, provinsi, kabupaten, dengan kebijakan di tingkat desa,” ujarnya.

 

BERITA TERKAIT
BACA JUGA
tentang penulis
komentar (0)
TERPOPULER

Event

CEO VIEW

Interview

Figure

BERITA TERKINI