Ubah Persepsi Layanan
PRINDONESIA.CO | Selasa, 09/07/2019 | 2.087
Ubah Persepsi Layanan
Digibank merupakan cara DBS Ubah Persepsi Layanan
Dok. Pribadi

JAKARTA, PRINDONESIA.CO - Hal inilah yang dikatakan oleh Head of Group Strategic Marketing and Communications PT Bank DBS Indonesia Mona Monika saat dijumpai PR INDONESIA di kantornya di Jakarta, Rabu (29/5/2019).

Keberadaan Digibank sekaligus strategi DBS menjawab tantangan zaman. Saat ini tercatat baru dua bank di Indonesia yang menerapkan teknologi digital banking. Yakni, Digibank dari DBS dan Jenius dari BTPN. Umumnya, perbankan masih mengandalkan mobile banking. Bedanya, teknologi digital banking memungkinkan segala bentuk pelayanan transaksi perbankan dari awal hingga akhir dapat dilakukan hanya melalui aplikasi. Mulai dari pembukaan rekening, transfer gratis ke bank lain, Kredit Tanpa Agunan (KTA) instan, hingga membeli obligasi.

Inovasi ini mendorong DBS untuk merejuvinasi slogannya dari “Living Breathing Asia” menjadi “Live More, Bank Less”. Dari slogan ini terkandung komitmen perusahaan untuk membantu nasabah agar dapat menjalani hidup lebih mudah dengan cara tidak perlu lagi membuang waktu ke bank. Langkah ini mendapat respons positif dari publik. Jumlah nasabah perusahaan asal Singapura itu meningkat pesat. Hampir 1.000 orang per hari!


Di sisi lain, komitmen ini juga harus dibarengi dengan kemampuan perusahaan meminimalisasi berbagai isu dunia digital. Salah satunya, isu keamanan. Apalagi industri perbankan erat kaitannya dengan kepercayaan. Hal itu dijawab DBS Group dengan mempertahankan prestasi selama sembilan tahun berturut-turut sebagai The Safest Bank in Asia dari Global Finance.

Lainnya, isu tenaga kerja. Mona memastikan tak ada tenaga kerja yang “dirumahkan” selama proses transformasi ini. Sebaliknya, DBS giat mengadakan pelatihan digitalisasi untuk seluruh karyawan baik secara off-line, online, maupun praktik. (rvh)

BERITA TERKAIT
BACA JUGA
tentang penulis
komentar (0)
TERPOPULER

Event

CEO VIEW

Interview

Figure

BERITA TERKINI